Sisa mimpiku tadi malam
akan kurampungkan bersamamu nanti
sampai datang semburat cahaya
yang jatuh di pucuk-pucuk daun
mengajak matahari
menemukan harta karun nasib
yang terhampar di antara batu-batu
Di sini
aku belajar mengeja angin
agar aku tak terbawa desaunya
aku belajar mengeja air
agar tak membawaku hanyut
aku belajar mengeja daun-daun
agar warna-warnanya
mampu menterjemahkan aneka ragam sukma
yang berkelana di bumi
aku belajar memungut embun
yang tetes airnya
memberi secercah kehidupan
pada rumput-rumput yang kering
aku belajar bergumul bersama matahari
agar ketulusannya
merasuk kedalam dadaku yang dahaga
akan kurampungkan bersamamu nanti
sampai datang semburat cahaya
yang jatuh di pucuk-pucuk daun
mengajak matahari
menemukan harta karun nasib
yang terhampar di antara batu-batu
Di sini
aku belajar mengeja angin
agar aku tak terbawa desaunya
aku belajar mengeja air
agar tak membawaku hanyut
aku belajar mengeja daun-daun
agar warna-warnanya
mampu menterjemahkan aneka ragam sukma
yang berkelana di bumi
aku belajar memungut embun
yang tetes airnya
memberi secercah kehidupan
pada rumput-rumput yang kering
aku belajar bergumul bersama matahari
agar ketulusannya
merasuk kedalam dadaku yang dahaga
Madiun 17 02 2011
EENG SAPUTRA
0 comments:
Post a Comment