Pages

Thursday 24 March 2011

Kumpulan Kata Bijak

" Cinta datang kepada mereka yang masih berharap sekalipun pernah dikecewakan, kepada mereka yang masih percaya sekalipun pernah dikhianati, kepada mereka yang masih mencintai sekalipun pernah disakiti.."
 
" Kita tidak tahu bagaimana hari esok, yang bisa kita lakukan ialah berbuat sebaik-baiknya dan berbahagia pada hari ini.."
 
" Kebahagiaan tersedia bagi mereka yang menangis, mereka yang disakiti hatinya, mereka yang mencari dan mereka yang mencoba,karena hanya mereka itulah yang menghargai pentingnya orang-orang yang pernah hadir dalam hidupnya.."
 
“ Sungguh menyakitkan mencintai seseorang yang tidak mencintai kita, tetapi akan lebih menyakitkan lagi jika mencintai seseorang dimana kita tidak pernah berani mengutarakan isi hati kepadanya..”
 
“ Kehidupan seorang pengusaha penuh dengan pengorbanan, ahli kebugaran mengatakan ”tanpa sakit, tidak akan berkembang” itulah yang dipercaya dan dirasa oleh setiap pengusaha..”
 
“ Ada hal-hal yang sangat ingin kamu dengar tetapi tidak akan pernah kamu dengar dari orang yang kamu harapkan untuk mengatakannya. Namun demikian janganlah menulikan telinga untuk mendengar dari orang yang mengatakannya dengan penuh kejujuran hati..”
 
" Hal yang menyedihkan dalam hidup adalah ketika kamu bertemu seseorang yang sangat berarti bagimu dan mendapati pada akhirnya bahwa dia tidak demikian adanya dan terpaksa kamu harus melepaskannya..."
 
" Awal dari cinta adalah membiarkan orang yang kita cinta menjadi dirinya sendiri tanpa merubahnya sesuai gambaran yang kita suka. Jika tidak, maka kita hanya mencintai pantulan diri sendiri yang kita temukan di dalam dirinya.
 
" Cinta seringkali akan lari bila kita mencari, tetapi cinta jua seringkali dibiarkan pergi bila ia menghampiri.."
 
" Kata-kata yang diucapkan sembarangan dapat menyulut perselisihan,kata-kata yang kejam dapat menghancurkan suatu kehidupan,kata-kata yang diucapkan pada tempatnya dapat meredakan ketegangan, sedangkan kata-kata yang penuh cinta dapat menyembuhkan dan memberkahi kaum insani..."
 
" Sadarlah bahwa kita sedang melakukan perjalanan yang tidak akan pernah kembali, gunakanlah waktu dengan baik karena waktu adalah modal kehidupan untuk meraih sukses.."
 
Sahabat terbaik adalah dia yang dapat duduk berayun-ayun di beranda bersamamu, tanpa mengucapkan sepatah katapun, dan kemudian kamu meninggalkannya dengan perasaan seolah2 telah bercakap-cakap lama dengannya.."
 
" Terkadang kita tidak tahu apa yang sudah kita miliki sampai kita kehilangannya, dan sering pula kita tidak tahu apa yang belum pernah kita miliki sampai kita mendapatkannya.."
 
" Bermimpilah tentang apa yang ingin kamu impikan, pergilah ke tempat-tempat yang ingin kamu kunjungi, jadilah seperti yang kamu inginkan, karena kamu hanya memiliki satu kehidupan dan satu kesempatan untuk melakukan hal-hal yang ingin kamu lakukan..."
 
" Semoga kamu mendapatkan kebahagiaan yang cukup untuk membuatmu baik hati, cobaan yang cukup untuk membuatmu kuat, kesedihan yang cukup untuk membuatmu manusiawi, pengharapan yang cukup untuk membuatmu bahagia dan uang yang cukup untuk membeli hadiah-hadiah....
 
" Terkadang kita hanya berdoa kalau sedang kesusahan dan membutuhkan sesuatu, mestinya kita juga berdoa dalam keadaan apapun, baik dikala kegembiraan besar atau disaat rezeki melimpah sekalipun.."
 
" Dunia adalah komedi bagi mereka yang melakukannya, atau tragedi bagi mereka yang merasakannya (Horace W)
 
Jalan sesungguhnya menuju pengembangan diri bukanlah sebuah keajaiban, ia lambat dan membutuhkan kekerasan hati, asalkan konsisten dan teguh, jalan itu dapat dilalui, dan usaha anda akan membuahkan hasilnya nanti.." - David Fischman -
 
“ Apa yang ada di belakang maupun di depan kita adalah merupakan hal kecil dibandingkan dengan apa yang ada di dalam diri kita.." (Oliver Wendell Holmes)
 
" Pemimpin yang baik adalah yang mampu menjalin komunikasi baik dengan orang yang lebih tinggi maupun lebih rendah kedudukan daripadanya.."
 
“ Ada saat-saat dalam hidup ketika anda sangat merindukan seseorang, sehingga ingin rasanya hati menjemputnya dari alam mimpi dan memeluknya ke alam nyata. Semoga anda semua memimpikan dan mampu mewujudkannya..”
 
" Hidup adalah kasih, bagikanlah,..hidup adalah tantangan, atasilah,..hidup adalah teka-teki, pecahkanlah,..dan hidup adalah keharusan, jalanilah..”
 
" Barangsiapa yang hari ini sama jeleknya dengan kemarin, maka tertipulah dia, sedangkan yang hari ini lebih jahat dari kemarin, maka terkutuklah dia.."
 
" Barangsiapa yang hari ini sama jeleknya dengan kemarin, maka tertipulah dia, sedangkan yang hari ini lebih jahat dari kemarin, maka terkutuklah dia.."
Kita harus saling memaafkan dan kemudian melupakan apa yang telah kita maafkan..." (Andrew Jackson)
 
" Orang terkuat bukan mereka yg selalu menang, melainkan mereka yg tetap tegar ketika mereka jatuh.Dalam perjalanan hidup, kita belajar tentang diri kita dan menyadari bahwa penyesalan tidak seharusnya ada.Yang ada hanya penghargaan atas pilihan hidup kita..."
 
" Sesungguhnya manusia bisa berubah kearah yang lebih baik dan bijak bukan dikarenakan doktrin atau motivasi dari luar tetapi disebabkan karena adanya tingkat kesadaran yang tinggi dari diri sendiri untuk mau berubah.
 
Kepemimpinan adalah Anda sendiri dan apa yang Anda lakukan..." Frederick Smith, Pendiri Federal Express
 
" Alasan mengapa kekuatiran membunuh lebih banyak orang dibanding dengan kecelakaan kerja, adalah karena lebih banyak orang yang penuh kekuatiran dari pada bekerja..." ( Robert Frost)
 
" Orang yang disiplin adalah orang yang mampu melakukan hal-hal yang harus diperbuat ketika hal itu perlu dilakukan..." (Richard Foster )
 
“ Kita adalah apa yang kita kerjakan berulang-ulang. Karena itu, keunggulan bukanlah suatu perbuatan, melainkan sebuah kebiasaan…” (Aristotles)
 
" Kuasai seluruh hidup anda dengan berpikir lebih cepat, tepat dan lebih mampu merasakan sesuatu dibanding orang-orang di sekitar anda.Dalam analisa terakhir, keahlian mental lah yang memiliki peran penting dalam sebagian besar pekerjaan dan pencapaian..."
Thomas Finley – Konsultan Manajemen
 
" Kebahagiaan tidak tergantung pada hal-hal di sekitarku, tetapi pada sikapku. Segala sesuatu dalam kehidupanku akan tergantung pada sikapku..." (Alfred A. Montapert)
 
“Tidak mungkin ada persahabatan tanpa kepercayaan dan tidak ada kepercayaan tanpa kejujuran dan integritas.” (Samuel Johnson)
 
" Tanpa cintanya, aku tidak dapat berbuat apa-apa, dengan cintanya, tidak ada yang tidak dapat aku lakukan..." - Without His love I can do nothing, with His love there is nothing I cannot do -
 
" Anda tidak pernah mencapai kesuksesan sesungguhnya sampai Anda menyukai apa yang sedang anda kerjakan dan berguna bagi banyak orang..." (Dale Carnegie)
 
" Kecewa dengan cinta bukan tanda berakhirnya dunia. Masa depan yang cerah berdasarkan masa lalu yang dilupakan. Kita tidak dapat melangkah dengan baik dalam hidup sebelum dapat melupakan kegagalan dan rasa kekecewaan dimasa silam.."
 
" Diberkatilah orang yang terlalu sibuk untuk kuatir pada siang hari, dan terlalu lelah untuk kuatir di malam harinya..." ( Phil Marquart )
 
" Jika Anda dapat memimpikannya, Anda dapat melakukannnya.Tanpa inspirasi.... kita akan binasa..."
Walt Disney, Pendiri Walt Disney Corporation
 
" Harta paling menguntungkan adalah SABAR. Teman paling akrab adalah AMAL. Pengawal paling waspada adalah DIAM. Bahasa paling manis adalah SENYUM. Dan ibadah paling indah tentunya DOA..Hidup akan terasa mudah jika kita berhasil mengkombinasikan semuanya.."
 
" Kejujuran adalah batu penjuru dari segala kesuksesan, Pengakuan adalah motivasi terkuat.Bahkan kritik dapat membangun rasa percaya diri, sekalipun saat "disisipkan" diantara pujian..." May Kay Ash, Pendiri Kosmetik Mary Kay
 
" Kekayaan bukanlah dosa dan ketampanan serta kecantikan bukanlah salah. Jika memiliki keduanya, jangan lupa bersyukur kepadaNYA...
 
Ambil waktu utk berpikir, krn pikiran adalah sumber kekuatan. Luangkan waktu utk bermain, krn tiada kegiatan lain yg bisa menggantikan.Perbanyak waktu utk berdoa, krn itu adalah sumberketenangan.Sempatkan waktu utk belajar, krn itu adalah sumber kebijaksanaan.Nikmatilah waktu utk jatuh cinta, krn itulah hak kita yg paling istimewa..."
 
" Kata pujangga ; Cinta letaknya di hati, meskipun tersembunyi, namun getarannya jelas sekali. Ia mampu mempengaruhi fikiran sekaligus mengendalikan tindakan kita sehingga kadangkala kita melakukan hal terbodoh tanpa kita sadari..."
 
" Orang tidak peduli berapa banyak yang anda tahu sampai mereka tahu berapa banyak anda peduli..: ( John Maxwell)
 
" Takut akan kegagalan seharusnya tidak menjadi alasan untuk tidak mencoba sesuatu..."
 
" Hanya diperlukan waktu semenit untuk menafsir seseorang, sejam untuk menyukai, dan sehari untuk mencintai , tetapi diperlukan waktu seumur hidup untuk melupakannya.."
 
"' Saya telah mempelajari kehidupan pria-pria besar dan wanita- wanita terkenal, dan saya menemukan bahwa mereka yang mencapai puncak keberhasilan adalah mereka yang melakukan pekerjaan- pekerjaan yang ada di hadapan mereka dengan segenap tenaga, semangat, dan kerja keras.." (Harry S.Truman)
 
Karakter tidak dapat dibentuk dengan cara mudah dan murah. Dengan mengalami ujian dan penderitaan jiwa, karakter dikuatkan, visi dijernihkan, dan sukses diraih..." ( Helen Keller )
 
Jika kau cinta, jangan terlalu, mungkin kelak berubah jadi seseorang yang kau benci. Dan jika kau benci , juga jangan terlalu, karena mungkin kelak menjadi seseorang yang kau cintai…”
 
" Apabila perjalanan menjadi sulit, orang yang ulet akan berjalan terus..." (Knute Rockne)
 
" Orang yang tidak banyak membaca.. pasti tidak banyak tahu, Orang yang tidak banyak tahu.. sangat dekat dengan kebodohan, Dan kebodohan akan sangat dekat dengan kemiskinan..." (Helmy Yahya)
 
" Selalu lakukan yang benar. Ini akan membahagiakan beberapa orang dan mengherankan yang lain.." ( Mark Twain )
 
" Apapun pekerjaan kita.. inilah yang dipercayakan Tuhan saat ini kepada kita..do the best, Tuhan Maha Melihat dan Maha Adil untuk membalas apa yANg telah kita lakukan..iNGAT...Bekerja adalah ibadah.."
 
" Perasaan terpendam tidak pernah mati. Mereka terkubur hidup – hidup dan muncul belakangan dengan cara – cara yang lebih buruk..."
Habbits Of Effectively Teenager
 
Kita datang ke dunia ini sendiri dan meninggalkannya juga sendiri. Di antara pintu masuk dan pintu keluar, kita menghabiskan waktu untuk mencari persahabatan dan menebar kasih sesama insani.." (E.M. Dooling)

0 comments:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More